Hepi Haryanto didampingi Sekretaris Camat (Sekcam), Kasi PMK, serta Pendamping Desa melaksanakan kegiatan pembinaan terhadap aparatur Kampung Rejo Sari dan Kampung Mulya Sari, Kecamatan Negeri Agung. Rabu(21/01/2026)
Sebelum melakukan pembinaan kepada aparatur kampung, Hepi Haryanto terlebih dahulu melaksanakan pembinaan di bidang pendidikan dengan mengunjungi TK Negeri Pembina Negeri Agung serta TK Kusuma Bangsa Kampung Rejo Sari. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan pembinaan sejak usia dini.
Dalam arahannya, Hepi Haryanto berharap kepada seluruh tenaga pendidik agar senantiasa memberikan bimbingan terbaik kepada anak-anak sebagai generasi penerus bangsa. Ia menegaskan pentingnya menciptakan lingkungan belajar yang aman dan nyaman serta menghindari segala bentuk kekerasan terhadap anak demi terwujudnya masa depan mereka yang cerah.
“Anak-anak adalah aset masa depan, sehingga sudah menjadi kewajiban kita bersama untuk membimbing, mendidik, dan melindungi mereka dengan penuh tanggung jawab,” ujar Hepi Haryanto
Usai pembinaan di lingkungan pendidikan, kegiatan dilanjutkan dengan pembinaan terhadap aparatur Kampung Rejo Sari dan Kampung Mulya Sari. Dalam kesempatan tersebut, Hepi Haryanto menekankan agar seluruh aparatur kampung selalu aktif berada di kantor pada jam kerja serta meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Ia juga mengingatkan pentingnya memberikan pelayanan yang mudah, cepat, dan baik kepada masyarakat sesuai dengan prosedur yang berlaku. Dengan pelayanan yang optimal, diharapkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah kampung semakin meningkat.
Kegiatan pembinaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi aparatur kampung dan tenaga pendidik untuk terus meningkatkan kinerja, profesionalisme, serta dedikasi dalam melayani masyarakat dan mencerdaskan generasi penerus bangsa
Editor ,,Rusdi Andeswara
.png)

.png)
